5 Lokasi Outbound Pacet, Cocok Untuk Outbound Anak TK Dan SD
Memilih lokasi outbound pacet yang cocok untuk kegiatan outbound anak-anak TK maupun SD memang tidak bisa sembarangan, banyak faktor yang perlu di cermati terkait fasilitas, akses jalan, keselamatan dan kenyamanan anak-anak saat berkegiatan outbound.
Jangan sampai anda sembarangan bahkan salah memilih lokasi outbound pacet yang akhirnya bisa berakibat kegiatan tersebut terhambat atau dari segi keselamatan bisa membahayakan peserta, karena tanggung jawab besar seorang guru dan pemandu outbound untuk turut serta mengawal serta menghandle proram kegiatan tersebut dengan baik demi kesuksesan kegiatan dan keselamatan anak-anak saat melakukan outbound.
Sering kejadian klien mengutamakan soal harga murah sampai mengabaikan faktor-faktor lainya yang harusnya menjadi pertimbangan, apalagi terkadang karena diskon akhirnya mengabaikan dari segi fasilitas dan keselamatan. Kami jasa pemandu outbound pacet yang notabene telah mendapatkan pendidikan melului workshop dan uji sertifikasi sangat mengutamakan kesuksesan dan keselamatan peserta saat melakukan kegiatan outbound.
Untuk itu kami tidak sembarangan merekomendasikan lokasi, berikut ini 5 lokasi outbound pacet yang cocok untuk kegiatan outbound anak TK/SD :
1. PACET MINI PARK
Sebuah wahana rekreasi yang beroperasi sejak tahun 2009 dan menjadi salah satu ikon wisata di pacet. Ciri khasnya adalah pada pintu gerbang masuknya terdapat patung iguana raksasa yang dikelilingi akar dan semak belukar.
Beralamatkan di Jl. Raya Mojosari – Pacet KM.55 tepatnya di desa Warugunung, Kec. Pacet dan cukup populer di Mojokerto dan sekitarnya sebagai tempat wisata yang mengusung konsep Wahana Rekreasi, Edukasi dan Outbound Pacet.
Akses jalan yang mudah sekitar 1-2 jam perjalanan dari kota surabaya ini bisa menjadi alternatif solusi untuk anda rekreasi, menginap maupun outbound.
Walaupun pacet mini park adalah lokasi wisata tetapi mempunyai fasilitas khusus untuk lokasi outbound pacet yaitu beberapa lahan yang luas dan bisa menampung peserta dalam jumlah besar, dan terpisah dari pengunjung umum jadi kenyamanan saat kegiatan outbound tetap terjamin.
Yang lebih menarik lagi area outbound pacet mini park ini sudah dilengkapi dengan pelindung panas matahari (shading) jadi walaupun kegiaatan outbound anak-anak dilaksanakan pada siang hari tidak terasa terik. Dekat dengan puluhan kamar mandi dan 2 mushola juga menjadi pelengkap dan daya tarik khusus untuk kegiatan outbound anda diadakan disini.
Dekat dengan lokasi outbound pacet mini park juga mempunyai Aula yang cukup besar dengan daya tampung sampai >700 orang, aula ini biasa kami pakai untuk sholat berjamaah maupun evakuasi peserta saat turun hujan deras.
Selain lokasi outbound pacet mini park juga menyediakan fasilitas penginapan mulai dari kelas dormitory/asrama sampai kelas VIP yang bisa menampung hingga 300 orang peserta, selain itu ruang meeting dan gedung pertemuan pun tersedia berbagai macam mulai dari kapasitas 50 orang sampai dengan kapasitas 700 orang.
Untuk Booking paket outbound anak dengan lokasi outbound pacet mini park hubungi marketing kami : 0822-1321-7720 (call/whatsapp)
Baca Juga : Harga Paket Outbound Anak Pacet Mini Park
2. JOGLO PARK PACET
Sesuai dengan namanya Joglo Park adalah tempat wisata dan lokasi outbound pacet yang konsep bangunanya banyak menggunakan rumah-rumah joglo.
Fasilitas di joglo park ini terbilang sangat menarik, tersedia juga beberapa halaman dan area untuk outbound yang luas dan cocok untuk kegiatan outbound anak-anak baik TK maupun SD.
Joglo park ini berada di berada kawasan wisata pacet tepatnya di Jl. raya mojosari – pacet KM.3 pacet- Mojokerto. Lokasi nya dekat sekali dengan wahana outbound pacet mini park. Di tempat wisata Joglo Park ini Anda dapat menikmati panorama alam pegunungan, dan hawa yang segar, anda juga bisa melihat megahnya Gunung Welirang.
Hampir setiap hari kecuali weekend joglo park pacet ini selalu dipadati rombongan dari berbagai sekolah TK dan SD untuk kegiatan outbound disana, tersedia harga paket outbound anak joglo park dengan harga yang ekonomis mulai dari Rp. 105.000,-/anak
Selain lokasi outbound, joglo park juga mempunyai beberapa jenis pendopo dengan ukuran kapasitas berbeda-beda, disamping itu dekat dari pendopo utama juga tersedia gedung serba guna dengan kapasitas 300 orang.
Untuk Booking paket outbound anak dengan lokasi outbound joglo park pacet hubungi marketing kami : 0822-1321-7720 (call/whatsapp)
3. OBECH ADVENTURE PACET
Obech adventure pacet salah satu penyedia jasa sewa lokasi outbound pacet, camping ground dan paket rafting pacet yang dibuka sejak awal tahun 2010.
Berada di kawasan hutan bandulan hutan homogen yang banyak ditumbuhi pohon pinus. Dekat dengan areal persawahan dan sungai kromong membuat lokasi ini semakin lengkap untuk menjadi destinasi pilihan outbound anak yang mengandung nilai edukasi banget tentang alam.
Kalau memang tema kegiatan outbound anak-anak/siswa anda tidak sekedar wisata dan inginya mengandung nilai edukasi dan motivasi dengan media yang real dengan alam, kami rasa lokasi ini cocok dan pas. Beberapa kepemanduan outbound anak-anak yang pernah kami handle disini seperti SMP Anugerah Sidoarjo, SD Muhammadiyah GKB Gresik mereka sangat cocok dengan lokasi ini karena memang tema dan program kegiatan waktu itu adalah edukasi serta motivasi.
Obech adventure pacet mempunyai fasilitas diantaranya : lapangan outbound atas dengan kapasitas 200-300 orang, lapangan outbound bawah dengan kapasitas 50-100 orang, pendopo bawah kapasitas 100 org, pendopo atas kapasitas 50 org, 14 kamar mandi, 1 mushola, dekat dengan areal persswahan dan sungai kromong.
Untuk Booking paket outbound anak dengan lokasi outbound obech adventure pacet hubungi marketing kami : 0822-1321-7720 (call/whatsapp)
4. UBALAN WATER PARK PACET
Masih ingatkah anda dengan wisata ubalan pacet ? Sebuah lokasi wisata pemandian dan kolam renang yang terkenal sejak zaman old sampai zaman now tetap menjadi idola para pengunjung untuk menghabiskan liburan di kawasan wisata pacet.
Setelah sekian lama wisata ubalan ini tidak ada perubahan, baru-baru ini lokasi ubalan pacet yang mempunyai luas mencapai 2,2 hektare mengalami renovasi dan transformasi oleh pemkab mojokerto dengan menelan biaya sebesar Rp 18.7 miliar dan saat ini sudah berubah menjadi ubalan water park pacet.
Dengan wajah baru saat ini ubalan water park mempunyai beberapa fasilitas diantaranya : halaman luas bisa menjadi alternative lokasi outbound pacet dengan kapasitas 100-200 orang, pendopo besar dengan kapasitas mencapai 150 orang, kolam renang water park, kolam renang standart olimpiade, mushola, gazebo.
Untuk Booking paket outbound anak dengan lokasi outbound pacet ubalan water park pacet hubungi marketing kami : 0822-1321-7720 (call/whatsapp)
4. WISATA AIR BALE KAMBANG GONDANG
Satu lagi destinasi wisata sekaligus lokasi outbound pacet di kawasan jalan raya dari arah mojokerto yang akan menuju pacet, Wisata Air Balekambang Gondang Mojokerto.
Kalau di kab. Malang ada pantai balekambang begitu juga di Kab. Mojokerto ada wisata air balekambang. Mengedepankan wahana kolam renang yang exotic dengan di kelilingi pepohonan yang rindang membuat anda betah berlama-lama disini.
Wisata ini sudah buka sejak tahun 2014 lalu, mempunyai lokasi yang strategis berada di Desa, Padi, Gondang, Mojokerto, Jawa Timur dan merupakan salah satu wisata yang cukup populer saat ini.
Berdiri diatas lahan seluas lebih kurang 10.000m persegi membuat lokasi ini ideal untuk tempat rekreasi bersama keluarga maupun tujuan wisata liburan sekolah. Tersedia halaman luas dan teduh yang cocok untuk kegiatan outbound anak.
Untuk akses ke lokasi ini sangat mudah dijangkau, dari terminal mojokerto berjarak lebih kurang 37 km naik ke arah pacet dengan kondisi jalan yang bagus.
Jika anda membawa kendaraan pribadi dari arah Surabaya bisa melewati daerah Krian belok kekiri ambil jurusan Mojosari –Pacet jika sampai ke pasar Pandan Pacet tepat di SPBU Pandan belok kekanan andan akan sampai di lokasi.
Wahana yang paling diunggulkan di lokasi ini adalah kolam renang dengan kualitas air yang bagus dan tidak terlalu dingin akan membuat putra-putri anda betah berlama-lama berenang, selain itu juga tersedia ±10 gazebo dan 1 pendopo besar di sekitar kolam renang untuk anda bersantai ria bercengkrama sambil menunggu anak anda berenang.
Anda boleh membawa makanan dari luar dengan catatan turut serta menjaga kebersihan dan membuang sampah pada tempatnya.
Untuk Booking paket outbound anak dengan lokasi outbound pacet wisata air balekambang gondang hubungi marketing kami : 0822-1321-7720 (call/whatsapp)
Itulah tadi 5 lokasi outbound pacet yang cocok untuk kegiatan outbound anak TK/SD. SEMOGA BERMANFAAT..
Kontak Kami
Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.
-
Hotline
082213217720 -
Whatsapp
082213217720 -
Email
enterprovider@gmail.com
Belum ada komentar