Beranda » Outbound Team Building » Outbound Team Building & Rafting Pacet PT GMB Group Surabaya

Outbound Team Building

Outbound Team Building & Rafting Pacet PT GMB Group Surabaya

Program outbound team building kali ini bersama peserta dari PT GMB Group Surabaya, durasi program satu hari dimana selain kegiatan outbound yang berbasis Fun dan Motivasi para peserta juga mengikuti kegiatan pengarungan sungai kromong atau yang biasa disebut rafting.

Bicara soal outbound team building !! Apakah perlu team building dalam sebuah perusahaan? Team building adalah proses dimana membantu sebuah kelompok atau team dalam membentuk kerja sama dan kesinergian dalam mencapai sebuah tujuan yang telah di tentukan.

Sebuah team harus tahu proses yang dilalui dalam mencapai kesepakatan. Dimana disini memerlukan interaksi dan keterkaitan antar sesama anggota di dalam team tersebut. Dengan adanya interaksi, mereka dapat mengenal satu sama lain dan membangun sebuah hubungan dan kebersamaan. Ini berguna dalam pengambilan sebuah keputusan.

Team building yang baik adalah dimana seorang pemimpin di dalam team tersebut dapat mengarahkan para anggotanya bersama-sama mencapai goal atau target yang sudah ditentukan.

 

Outbound Team Building

Dalam sekenario program outbound team building PT GMB Group kali ini, selain memang tujuanya membangun team yang solid para peserta juga mendapat efek refreshing dari kebosanan pekerjaan yang secara rutin dijalani oleh umumnya para karyawan dengan rata-rata memakan hampir 40% waktu yang tersedia sehari-hari.

Jika ini terus-menerus dijalankan dengan obyek pekerjaan yang cenderung monoton ataupun yang terlalu banyak, tidak menutup kemungkinan mereka akan mengalami kejenuhan yang berakibat pada menurunnya ethos kerja.

Ethos kerja yang mulai menurun tentunya akan mengurangi produktivitas kerja dan ini tentu saja merupakan kondisi yang harus dihindari.

Sebab jika tidak, banyak pekerjaan akan menurun kuantitas serta kualitasnya, banyak agenda akan tertunda, dan target-target menjadi sulit tercapai. Performa menjadi tidak baik lagi.

Saatnya para karyawan anda mendapatkan service motivasi, recharge semangat dengan harapan esok ketika kembali bekerja siap untuk berkontribusi lebih baik lagi.

Beberapa manfaat program outbound team building :

  1. Menumbuhkan pribadi yang positif, tangguh, proaktif, kreatif, dan percaya diri.
  2. Membangun tim yang solid dan efektif.
  3. Membangun komunikasi efektif, strategi yang baik, kecepatan dan ketepatan serta kekompakan tim sehingga tercipta kebiasaan positif
  4. Me-recharge semangat & motivasi
  5. Menumbuhkan sikap besar hati dalam memberi dan menerima masukan atau kritik dari semua rekan atas kekurangan dan kelemahan diri, serta memotivasi diri bertekad untuk memperbaiki.

Informasi program dan harga paket outbound team building, hubungi kami di 0822-1321-7720 (call/whatsapp)

2 komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi.

Komentar Anda* Nama Anda* Email Anda* Website Anda

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Kontak Kami

Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.