Beranda » Capacity Building » Capacity Building Di Trawas Bersama Aparatur Pemdes Bumiayu Bojonegoro

Capacity Building Di Trawas

Untuk meningkatkan kemampuan kerja sama dalam sebuah tim serta meningkatkan performa pelayanan kepada masyarakat, aparatur pemerintah Desa Bumiayu, Kec. Baureno Kab. Bojonegoro mengadakan capacity building di Trawas.

Capacity building ini dikemas dengan metode kegiatan outbound motivasi, dimana para peserta di pandu oleh fasilitator menggali pengalaman – pengalaman yang muncul dari berbagai macam kegiatan game outbound. Dari pengalaman ini maka akan diberikan pemaknaan sehingga nilai – nilai positif tentang soft skill bisa diterakpan dalam pekerjaan sebagai aparatur pemerintah desa.

Para peserta yang notabene belum pernah melakukan kegiatan outbound terlihat sangat interest sekali mengikuti satu persatu rundown acara. Bahkan bapak camat juga turut serta hadir membuka acara capacity building serta memberikan motivasi singkat tentang perlunya terus melakuan upgrading diri agar tidak ketinggalan zaman.

Kegiatan capacity building di Trawas memang kerap kali menjadi pilihan request para klien kami. Mulai kegiatan dengan durasi satu hari sampai bermalam. Untuk capacity building pemdes Bumiayu ini kami tim enter provider menggunakan lokasi Wisata Sawah Sumber Gempong Trawas.

Capacity Building Di Trawas

Selain menerima pelatihan para peserta juga perlu mendapat penyegaran fikiran. Nah, di lokasi wisata sumber gempong ini para peserta bisa menikmati udara yang sejuk, hamparan sawah yang hijau serta melihat dari dekat indahnya panorama Gunung Penanggungan.

Selesai kegiatan capacity building para peserta menikmati berbagai macam wahana yang ada di wisata sawah sumber gempong Trawas. Di antaranya mencoba wahana : Sepeda Udara, Becak Udara, ATV, Kereta Sawah bahkan ada yang bermain air di kolam sumber mata air yang segar.

Melalui kegiatan capacity building ini diharapkan para aparatur pemerintah Desa. Bumiayu dapat memperkuat daya tahan mereka, meningkatkan kinerja serta meningkatkan produktivitas, dan yang tidak kalah penting adalah meningkatkan kualitas pelayanan, dan menciptakan budaya kerja yang lebih efisien.

Itulah sekilas informasi mengenai kegiatan capacity building di Trawas. Jika anda tertarik mengadakan kegiatan outbound, gatheering, team building maupun pelatihan lainya anda bisa hubungi tim kami melalui WhatsApp di nomor 082213217720 atau bisa mengunjungi basecamp kami secara langsung.

Belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi.

Komentar Anda* Nama Anda* Email Anda* Website Anda

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Kontak Kami

Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.