Beranda » Outbound Anak » Outbound Edukasi MINU Waru 1 Sidoarjo Di Pacet Mini Park

outbound edukasi

Outbound Edukasi MINU Waru 1 Sidoarjo Di Pacet Mini Park

Selasa 20 Maret 2018 sekitar pukul 08.30 iring-iringan 7 bus dengan pengawalan Patwal kepolisian yang mengantarkan rombongan dengan jumlah 361 siswa dari MINU WARU 1 Sidoarjo yang akan mengikuti kegiatan outbound edukasi tiba di lokasi outbound pacet mini park.

Hari ini dimana hari yang paling ditunggu-tunggu oleh para siswa MINU WARU 1 Sidoarjo kelas 2,3,4 dan 5, mereka sudah tidak sabar ingin mengikuti serangkaian kegiatan outbound edukasi, terbukti turun dari bus para peserta langsung tidak sabar ingin menuju lokasi outbound pacet mini park.

Sejumlah 12 fasilitator certified BNSP sudah berjajar di halaman parkir lengkap dengan writing pad berisi absensi peserta per kelompok, hari ini para fasilitator mendapat tugas memandu all out mulai dari kedatangan peserta sampai peserta kembali di dalamĀ  bus.

Setiap peserta per kelas yang turun dari bus langsung di kondisikan oleh masing-masing fasilitator, setelah di absen peserta langsung dibawa beriring-iringan menuju lokasi outbound.

Tema kegiatan outbound edukasi kali ini adalah refreshing dan kemandirian, dimana selain kegiatan outbound ini bernilai fun dan refreshment dari kebosanan belajar terdapat juga penekanan edukasi tentang kemandirian, dimana anak-anak belajar melakukan segala sesuatu sendirian, termasuk soal makan mandi dan apapun dalam sekenario kegiatan tersebut.

Maka dari itu sekalipun pada saat kegiatan outbound edukasi berlangsung banyak orang tua wali murid yang ikut datang, tetapi mereka tidak diperkenankan untukmendekat dengan anaknya. Karena melatih kemandirian anak, membiasakan untuk tidak tergantung dengan orang lain itu oenting ditanamkan sejak dini.

Kita sebagai orang tua tidak bisa menjamin sampai kapan kita terus membersamai mereka, maka latihlah kemandirian anak sejak dini, niscaya dia akan tumbuh mejadi anak yang kuat dan bisa bertahan dan terus berjuang dalam situasi kondisi apapun.

Melalui kegiatan outbound edukasi mereka akan mendapatkan pengalaman-pengalaman tentang hal itu. Untuk informasi program paket outbound anak anda bisa hubungi marketing kami di nomer 0822-1321-7720 (call/whatsapp).

Belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi.

Komentar Anda* Nama Anda* Email Anda* Website Anda

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Kontak Kami

Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.